Tangerangupdate.com (31/01/2022) | Jakarta — Tidak butuh waktu lama bagi pihak kepolisian untuk membekuk, terduga pelaku pemerasan dengan modus berpura-pura ditabrak dan pincang yang beraksi di Jalan Kramatjati, Jakarta Timur pada Jumat (28/01).
Hal itu didapat setelah Polres Metro Jakarta Timur menangkap terduga pelaku, Penangkapan tersebut dikonfirmasi oleh Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Timur AKBP Ahsanul Muqaffi. “Sudah ditangkap,” ujar Ahsanul saat dihubungi wartawan Minggu (30/01).
Namun, Polisi belum mengungkapkan identitas secara detail terkait penangkapan pelaku. Kasus tersebut rencananya akan dirilis langsung oleh Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Budi Sartono.
“Nanti Pak Kapolres rilis jam 2 di Polres ya,” kata Ahsanul.
Diberitakan sebelumnya, sebuah video viral, terkait dua lelaki dengan mengendarai sepeda motor mengejar mobil sambil meneriaki, disebuah jalan raya yang diketahui berada di Jalan Kramatjati, Jakarta Timur.
Saat mobil menepi, salah satu yang dibonceng sebuah sepeda motor turun, menyebut bahwa pengemudi merupakan terduga pelaku tabrak lari. Terduga Pelaku kemudian mengatakan hal itu sambil berpura-pura pincang. Hingga mengundang perhatian warga sekitar.
Beruntung korban sempat memvideokan kejadian tersebut dari awal, sehingga memiliki bukti bahwa tidak melakukan penabrakan seperti yang dituduhkan para terduga pelaku.
“Tadi bisa lari, kok sekarang pincang,” kata sopir mobil dalam video saat melihat terduga penipu mengejar mobil korban. Saat turun dari motor sempat berlari. Begitu ada di depan mobil, pria itu langsung berpura-pura pincang.