Tangerangupdate.com (08/10/2022) | Kabupaten Bogor — Libur Maulid Nabi nampaknya dimanfaatkan oleh warga Jabodetabek untuk berlibur ke Puncak Bogor.
Akibatnya, antrian panjang kendaraan nampak menular di jalur menuju puncak, meskipun pihak kepolisian telah melakukan sistem satu arah atau one way wilayah itu, namun arus lalu lintas masih tersendat.
“Dari Kota Tangerang tadi jam 10, sampai Cipanas jam 2. Lumayan padat sih tapi ya ga buru-buru,” ujar Tono warga Priuk Jaya kepada Kantor Berita Tangerangupdate.com, Sabtu (08/10/2022).
Meski demikian, Tono mengatakan bahwa dirinya tetap menikmati perjalanan walau terjebak macet dan di tengah guyuran hujan.
Hal itu katanya, tidak akan menyurutkan semangatnya untuk menikmati suasana dingin khas wilayah itu.
“Bareng teman-teman aja ini, kalau soal hujan kita udah siapin jas hujan jadi lumayan aman,” ucapnya.
Diketahui Polisi memberlakukan sistem buka tutup serta sistem lawan arah (contraflow) untuk mengurai kemacetan para pengendara di Ciawi yang akan menuju kawasan puncak.