Tangerangupdate.com (13/11/2022) | Kabupaten Tangerang — Hujan yang melanda sebagian wilayah Tangerang pada Sabtu (12/11/2022) kemarin, mengakibatkan aliran sungai Cirarab dan Situ Gelam Jaya, Pasar Kemis Kabupaten Tangerang meluap.
Akibatnya sebanyak 871 Kepala Keluarga (KK) di di 11 RW dan 20 RT di wilayah itu ikut terdampak.
“Untuk keseluruhan KK yang terdampak banjir itu ada 871 Kepala Keluarga (KK) dengan 2.885 jiwa, yang terdapat di 11 RW dan 20 RT,” kata Camat Pasar Kemis, Sony Karsan kepada wartawan, Minggu (13/11/2022).
Diketahui, wilayah tersebut merupakan wilayah langganan banjir. Namun Sony menilai, peristiwa kali ini merupakan yang terparah dari tahun sebelumnya.
“Memang wilayah ini sudah menjadi langganan banjir, namun banjir saat ini terparah. Karena ketinggian air melebihi 1 Meter, jadi banyak warga yang terdampak,” ujarnya.
Saat ini katanya, sebanyak 130 jiwa harus terpaksa mengungsi untuk sementara waktu akibat tingginya air.
“Untuk warga yang mengungsi sedikitnya ada 130 orang dan itu juga mereka ada yang mengungsi di rumah sodaranya. Tetapi yang mengungsi di tempat yang disediakan kami itu ada sekitar 120 orang,” pungkasnya.