Tangerangupdate.com (25/04/2022) | Tangerang Selatan — Rawat silaturahmi Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (HMTI) Universitas Pamulang (Unpam) adakan berbuka puasa bersama dengan Dosen dan alumni kegiatan tersebut diadakan di sekretariat HMTI Unpam kampus Witana Harja pada Jumat (22/04).
Randori Ramadhan Ketua panitia pelaksana menuturkan, dasar dari dilaksanakan kegiatan ini karena ini merupakan program tahunan yang selalu dilaksanakan dan juga sebagai wadah silaturahmi keluarga besar HMTI.
“Alhamdulillah untuk acara buka bersama hari ini berjalan dengan lancar dan saya mengucapkan terimakasih untuk tamu undangan, memang kegitan ini selalu diadakan dari tahun-tahun sebelumnya” tuturnya.
Selain mahasiswa hadir pula perwakilan dari Program Teknik Industri yang diwakili oleh Ruspendi, S.T,M.T yang menyampaikan bahwa melalui kegiatan buka bersama tersebut dapat terjalin silaturahmi antara Himpunan Mahasiswa dan Prodi Teknik Industri.
“Semoga kedepannya terjalin silahturahmi yang baik antara himpunan, dosen dan kaprodi mudah-mudahan sukses selalu rekan-rekan semua, semangat menjalankan semua program HMTI, Salam unity” ucap Ruspendi dalam sambutannya.
Sementara itu Ketua HMTI Aurellia Putri F. Korompis mengatakan, bulan ramadhan adalah momentum yang sangat baik untuk mempererat tali silahturahmi keluarga besar himpunan mahasiswa teknik industri, yang beberapa waktu lalu dibatasi akibat pandemi.
“Melalui kegiatan buka bersama ini, semoga hubungan antar sesama Mahasiswa, Dosen dan alumni-alumni dapat lebih dekat dan erat,” pungkasnya.