Tangerangupdate.com – Perayaan Idulfitri 2025 atau 1446 Hijriah sudah semakin dekat. Seperti pada umumnya, perayaan ini identik dengan tradisi bagi-bagi uang untuk anak-anak, tak terkecuali di Tangerang.
Bank Indonesia (BI) melalui akun Instagram resmi @/bank_indonesia telah merilis jadwal penukaran uang baru yang terbagi dalam 4 periode.
Namun saat ini, jadwal penukaran tinggal tersedia pada tanggal 23 Maret 2025, mulai pukul 09.00 WIB hingga kuota terpenuhi, dengan masa tukar pada 24-27 Maret 2025.
Pemesanan uang baru dapat dilakukan secara daring melalui aplikasi Penukaran dan Tarik Uang Rupiah (PINTAR) di situs web pintar.bi.go.id. Jadwal penukaran uang BI dan lokasi detail dapat dipantau melalui situs web pintar.bi.go.id.
Berikut adalah langkah-langkah pemesanan penukaran uang baru:
- Buka aplikasi PINTAR di pintar.bi.go.id.
- Pilih menu Kas Keliling.
- Pilih provinsi lokasi penukaran dan daftar lokasi serta tanggal yang tersedia.
- Isi data pribadi: NIK-KTP, nama, nomor telepon, dan email.
- Isi jumlah uang yang akan ditukar dan pecahannya.
- Pilih “Pesan”.
- Unduh atau tangkapan layar bukti pemesanan untuk ditunjukkan saat penukaran.
- Pemesanan awal bertujuan untuk menghindari antrean panjang dan memastikan ketersediaan kuota bagi pemesan.
Tak perlu khawatir kehabisan, bagi warga Tangerang Raya yang ingin menukar uang baru di bank swasta.
Terdapat 13 bank yang menyediakan layanan ini, antara lain, BRI, BNI, BJB, BCA, BSI, BJB Syariah, Bank Banten, BWS, BTN, Bank Mandiri, Bank Panin, Bank Danamon, Hana Bank
Beberapa lokasi bank swasta yang melayani penukaran uang baru di Tangerang Raya antara lain:
- BCA KCU Tangerang, Jl. Kisamaun No. 57.
- BCA KCU Alam Sutera, Jl. Alam Sutera Boulevard No. 10A.
- Bank Danamon Cikupa Tangerang.
- Bank Danamon Daan Mogot.
- Bank Danamon Jatiuwung.
- BJB Syariah KC Tangerang, Ruko Business Park Tangerang City.
- BJB Cabang Kab Tangerang.
- BWS KC Tangerang City, Jl. Jenderal Sudirman No. 1.
- BWS KC Karawaci Tangerang, Ruko Pinangsia Lippo Blok H.