Tangerangupdate.com – Polisi mengungkap motif pelaku pembunuhan terhadap seorang pemuda yang mayatnya ditemukan di semak-semak pinggir Jalan Kampung Jantungeun, Desa Mekarsari, Kecamatan Jambe, Kabupaten Tangerang, Sabtu 27 Desember 2025, lalu.
“Motif tersangka melakukan perbuatan itu karena sakit hati,” ungkap Kapolresta Tangerang, Kombes Pol Andi Muhammad Indra Waspada Amirullah, Selasa 30 Desember 2025.
Indra menjelaskan, terduga pelaku seorang pria berinisial AM (23), warga Desa Tipar Raya, Kecamatan Jambe. AM ditangkap di rumahnya, Senin 29 Desember 2025, jelang tengah malam.
Dari penangkapan itu, polisi memastikan peristiwa penemuan mayat itu bukan karena korban begal. Sebab antara terduga pelaku dan korban saling kenal. Adapun motif tersangka melakukan perbuatan itu karena sakit hati.
“Setelah melakukan serangkaian penyelidikan, kami mendapat petunjuk, AM merupakan seseorang yang diduga melakukan perbuatan tersebut,” terangnya.
Sebelum menangkap tersangka, kepolisian sempat melakukan pengejaran ke daerah Serang hingga Lebak. Hal itu karena berdasarkan petunjuk, tersangka sempat mengarah ke sana. Namun belakangan diketahui, pelarian tersangka dilakukan untuk membuang atau menghilangkan barang bukti.
“Saat dilakukan penangkapan yg bersangkutan tidak melakukan perlawanan,” tambah Indra.
Saat ini tim masih mencari barang bukti yang dibuang tersangka di antaranya alat untuk melakukan perbuatan serta barang-barang korban seperti ponsel hingga sepeda motor.


