Tangerangupdate.com (21/11/2022) | Kabupaten Tangerang — 1.372 Warga Negara Asing (WNA) tercatat bekerja di beberapa perusahaan di wilayah Kabupaten Tangerang. Angka itu bertambah 403 orang dari tahun sebelumnya yakni 969 orang.
Berdasarkan data Disnaker Kabupaten Tangerang, mayoritas Tenaga Kerja Asing (TKA) tersebut berasal dari Korea Selatan, Jerman, dan Amerika Serikat.
“Mayoritas para TKA tersebut bekerja di pabrik baja sebagai mekanik serta berprofesi sebagai guru,” ujar Kabid Penempatan dan Perluasan Kesempatan Kerja, Disnaker Kabupaten Tangerang, ditulis Senin (21/11/2022).
Meski demikian, Iis mengatakan bahwa segala bentuk para TKA itu merupakan kewenangan Kementerian Ketenagakerjaan dan Transmigrasi (Kemenakertrans).
Sehingga, pihaknya tidak dapat mengatur atau membatasi kebutuhan TKA untuk sektor industri maupun pendidikan di wilayah itu.
“Kalau untuk proses perizinan ada di Kementerian, dan kita juga kurang paham berapa jumlah WNA yang ilegal,” kata dia.