Tangerangupdate.com – Sejumlah mahasiswi Universitas Pamulang (Unpam) mengaku menerima pesan singkat berisi chat mesum diduga dari senior di kampus tersebut.
Pesan mesum salah satunya diterima oleh mahasiswi inisial I. Ia mengaku mendapat pesan ajakan untuk berbuat mesum diduga dari seniornya itu.
Baginya, pesan berisi chat mesum bagaikan petir di siang bolong. Bagaimana tidak, I baru saja diterima sebagai mahasiswi di kampus swasta itu dan harus menerima pesan pelecehan tersebut.
I menuturkan bahwa Ia merasa diteror lantaran pelaku mencecar dengan kalimat-kalimat pelecehan bernada mesum dan pertanyaan mengenai hal sensitif lainnya.
“Di grup mahasiswa baru lagi ramai soal chat tak senonoh. Jadi, banyak banget yang ng-chat nggak senonoh,” tuturnya, Minggu 18 Februari 2024.
Tak hanya dirinya, I juga mengungkap beberapa rekannya juga menerima pesan serupa. Ia menduga pelaku tak sendiri.
Sebab mahasiswi lainnya mendapat teror serupa namun dengan nomor ponsel yang berbeda.
“Kayaknya pelakunya banyak. Tapi emang ada beberapa orang yang di WhatsApp sama satu orang pelaku yang sama,” ucapnya.
Untuk bukti telah dipegang berupa menyimpan tangkapan layar percakapan mesum dari pelaku. Kendati merasa resah, namun mereka belum mau mengadukan ke pihak kampus.
“Kita merasa nggak nyaman banget. Kita sih belum ada yang berani speak up keluar, karena takutnya bukannya dibantu malah disepelein,” tandasnya.
Sementara itu, Wakil Rektor III Universitas Pamulang (Unpam), Muhammad Wildan menyebut bahwa kasus tersebut tengah dalam penanganan pihaknya.
“Tim terkait ini sedang mencari informasi lebih dalam lagi,” katanya kepada Tangerangupdate.com.