Tangerangupdate.com | Hari pertama masuk sekolah sejumlah pelajar terlibat tauran di jembatan Cisadane yang menghubungkan antara kecamatan Setu Tangerang Selatan dan Kecamatan Cisauk Kabupaten Tangerang. Senin (17/07).
Selain membuat geram masyarakat sekitar karena meresahkan, sejumlah pengguna jalan juga dirugikan lantaran menimbulkan kemacetan serta lawan terjadi kecelakaan.
“Bocah sekolah pada tauran, dijembatan keranggan tadi magrib,” ucap Arman salah satu warga keranggan kepada Kantor berita Tangerangupdate.com.
Menurutnya tauran bukan kali pertama ini saja terjadi di jembatan tersebut, bahkan pada hari sebelumnya terjadi pada pagi hari.
“Kemaren minggu jam 4 subuh juga ada tawuran disitu,” ujarnya.
Terkait banyaknya tauran pelajar dan kekerasan yang dilakukan oleh sejumlah remaja, mulai dari gengster sampai melakukan tindakan kriminal.
Wahidin dari Indonesia Education Care menilai bahwa perlu adanya langkah dari lembaga pendidikan untuk memberikan sanksi.
“Sanksi perlu diambil, baik berupa skorsing atau memang jika sudah fatal kembalikan ke orang tuanya,” jelasnya.
Karena menurut Wahidin, fenomena kekerasan pelajar dan remaja jika tidak cepat ditangani akan ditiru oleh yang lain, karena ingin menunjukkan eksistensinya.
“Fenomena kekerasan ini jika terus dibiarkan akan cepat menjalar menjadi dalam tanda kutip style gitu dikalangan remaja,” imbuhnya.
Diakhir ia juga agar aparat yang berwajib perlu melakukan edukasi ke sekolah dan lingkungan agar tidak ada lagi kejadian kekerasan seperti yang kita sering lihat akhir-akhir ini.